Camat Dukuhseti Apresiasi Rumah Layak Huni Bagi Difable

Camat Dukuhseti Apresiasi Rumah Layak Huni Bagi Difable

PATI, Lingkarjateng.idCamat Dukuhseti, Agus Sunarko mengapresiasi kesungguhan warga penerima program rehab rumah tidak layak huni (RTLH) mengalokasikan dana swadaya di Desa Banyutowo Kecamatan Dukuhseti.

Diantaranya adalah penerima program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Pati.

Hal itu disampaikan camat muda yang akrab disapa Agsun itu saat melakukan penyerahan rumah secara simbolis kepada 15 warga Desa Banyutowo, Selasa 1 November 2022.

“Termasuk bantuan rumah layak huni bagi satu difabel dari 15 penerima bantuan. Meski masuk kriteria masyarakat berpenghasilan rendah, namun dengan bantuan ini kami berharap dapat lebih semangat dalam produktivitas usaha,” ujar Agsun.

Menurutnya, kesadaran warga penerima manfaat untuk memiliki rumah tinggal yang sehat dan layak huni terpicu oleh dana stimulan yang diberikan, seperti BSPS senilai Rp 50 juta.

”Dari sini, banyak yang rela menggunakan uang tabungannya untuk menambah material dan ongkos tukang. Ada pula yang mendapat bantuan dana ataupun material dari tetangga sekitar, saudara ataupun keluarga, termasuk meminjam uang di bank atau pihak lain,” imbuhnya.

Pihaknya juga berjanji akan terus mengawal program-program yang menyasar warga kurang mampu diwilayahnya.

“Tidak hanya bantuan untuk rumah yang layak huni. Namun sejumlah masalah sosial yang ada di Dukuhseti sebisa mungkin akan kita dampingi hingga tuntas,” tegasnya.

Salah satu penerima manfaat BSPS ini adalah Sujianto (30) warga difabel yang sebelumnya menumpang di rumah saudaranya. Dengan bantuan ini, akan menambah semangat dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

“Terimakasih kepada pemerintah. Alhamdulillah bisa memiliki rumah sendiri. Senang sekali,” ungkap Sujianto penuh haru. ( Lingkar Network – Lingkarjateng.id )