Lamar Bacabup di DPC Gerindra Pati, Sudewo Belum Kembalikan Berkas Pendaftaran

Sudewo saat mengambil formulir pendaftaran bacabup di DPC Partai Gerindra Pati

PATI, Lingkarjateng.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Pati telah menerima enam lamaran Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Pati. Dari keenam lamaran tersebut, di antaranya terdapat nama Sudewo.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI itu sudah mengambil formulir pendaftaran. Namun, saat ini belum mengembalikannya ke DPC Partai Gerindra Pati.

Selain Sudewo, terdapat nama Muh Zen anggota Komisi E DPRD Jawa Tengah yang juga belum mengembalikan formulir pendaftaran.

“Yang belum mengembalikan Pak Sudewo sama Pak Zen,” ujar Ketua Desk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DPC Partai Gerindra, Ali Gufron pada Senin, 27 Mei 2024.

Adapun, bacabup yang saat ini sudah mengembalikan berkas pendaftaran ke DPC Partai Gerindra yakni Slamet Warsito, Agus Sunarko dan Wartoyo.

“Untuk yang mengambil formulir ada 5 bakal calon bupati dan 1 calon wakil. Untuk yang sudah mengembalikan, Pak Slamet Warsito, Pak Agus, dan Pak Wartoyo,” jelasnya.

Untuk bacawabupnya sendiri, lanjut Ali, hanya satu dan belum mengembalikan formulir pendaftaran.

“Cawabup belum mengembalikan timnya Pak Eko calon wakil bupati dari Juwana, ketua asosiasi pengusaha kapal Juwana,” lanjut Ali.

Ali menyebut, pendaftaran bacabup dan bacawabup DPC Partai Gerindra yang dibuka dari tanggal 1 Mei sampai 14 Juni 2024 masih banyak diminati. Hal itu dibuktikan dengan beberapa calon yang menghubungi lewat telepon.

“Masih ada beberapa calon yg menghubungi lewat telepon untuk bertanya-tanya soal pengambilan formulir,” ucap Ali.

Ali berharap, para tokoh masyarakat (tomas), tokoh agama (toga) dan akademisi dapat menghidupkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pati 2024 dengan melamar menjadi bacabup atau bacawabup.

“Kami masih membuka pendaran bagi masyarakat kabupaten dari kalangan tomas, toga,dan akademisi. Dengan semakin banyak yg mendaftar bertanda demokrasi di Pati semakin hidup. Nanti masyarakat banyak pilihan,” harapnya. (Lingkar Network | Setyo Nugroho – Lingkarjateng.id)

Exit mobile version