Siaga Bencana 2024, Pemdes Angkatan Kidul Pati Tambah Anggaran Kebencanaan

Siaga Bencana 2024 Pemdes Angkatan Kidul Pati Tambah Anggaran Kebencanaan

PATI, Lingkarjateng.id Pemerintah Desa Angkatan Kidul, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati akan menambah jumlah anggaran kebencanaan mengingat desa yang berada di bantaran Sungai Godo dilanda banjir bandang dalam beberapa tahun terakhir. 

Anggaran kebencanaan tersebut diambilkan dari dana desa sebagai bentuk antisipasi dan kesiapan desa menghadapi bencana, khususnya jelang musim penghujan. 

Pasalnya, awal Desember 2023 saja Desa Angkatan Kidul sudah diterjang banjir bandang hingga mengakibatkan ratusan rumah warga terendam. 

Kepala Desa Angkatan Kidul, Muhlisin, mengatakan bahwa pihaknya akan menambah jumlah anggaran kebencanaan pada tahun 2024 nanti, yakni sebesar Rp 50 juta. Jumlah ini lebih tinggi daripada tahun 2023 yang hanya Rp 30 juta. 

Sempat Ada Penolakan, Warga Akhirnya Setuju Sungai Godo Pati Dinormalisasi

“Kalau tidak ada itu (DD) malah repot lagi kita. Kemarin bisa kita lakukan untuk normalisasi sungai, dan perbaikan tanggul beberapa meter. Apalagi di sini (Desa Angkatan kidul) ‘kan rawan bencana. Jadi anggarannya kita tambah jadi Rp 50 juta, dari sebelumnya Rp 30 juta,” ucap Muhlisin, Selasa, 26 Desember 2023. 

Dengan anggran kebencanaan tersebut, lanjut Muhlisin, Pemdes Angkatan Kidul bisa membantu warga membersihkan sisa-sisa lumpur akibat banjir bandang serta memperbaiki tanggul sungai yang sempat jebol akiabt arus sungai deras beberapa waktu lalu.

Meskipun sudah dipersiapkan anggaran kebencanaan, menurut Muhlisin, yang terpenting adalah kesadaran warganya untuk bisa bahu membahu dalam melakukan pembersihan pasca bencana. Oleh karena itu pihaknya meminta kepada warganya agar selalu siaga menghadapi bencana. (Lingkar Network | Arif Febriyanto – Lingkarjateng.id)

Exit mobile version