Ciptakan Diseminasi Informasi, Diskominfo Pati Gelar Sarasehan bersama Seniman

Ciptakan Diseminasi Informasi Diskominfo Pati Gelar Sarasehan bersama Seniman

PATI, Lingkarjateng.id Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Pati menggelar sarasehan bersama para seniman tradisional. Acara tersebut berlangsung di Kedai Perko pada Kamis, 6 Oktober 2022.

Kepala Diskominfo Pati, Ratri Wijayanto mengatakan, kegiatan ini menggandeng seluruh seniman se-Kabupaten Pati sebagai bentuk mewujudkan diseminasi informasi di Bumi Mina Tani.

“Kami harapkan bahwa pelaku kesenian di Kabupaten Pati akan bisa memberikan informasi yang positif terkait pelaksanaan kesenian yang mereka lakukan,” ungkap Ratri.

Menurutnya, acara sarasehan ini merupakan awal kerjasama antara Diskominfo Pati dengan para seniman. Selanjutnya dari acara ini, pihak Diskominfo akan mengeksplorasi kegiatan para seniman tradisional. Ini bertujuan agar seniman tradisional mampu kembali eksis di Kabupaten Pati.

“Artinya dengan kanal-kanal resmi di kabupaten, mereka dengan membantu penyiaran via streaming YouTube. Sehingga eksistensi mereka tetap dan apa yang mereka laksanakan sehingga bisa ikut booming,” ujarnya.

Ratri menyatakan bahwa, upaya digitalisasi merupakan cara terpenting dalam menyelamatkan kesenian tradisional. Ditambah, segmentasi peminat kesenian tradisional terbilang agak jauh dengan digitalisasi informasi.

“Harapan dari informasi dan program-program yang positif dari pemerintah bisa sampai ke segmen masyarakat agar meminati dan menyukai kesenian tradisional kembali,” harapnya.

Lebih lanjut, ia juga menegaskan, acara tersebut akan dijalankan secara berkelanjutan. Apalagi upaya semacam ini merupakan amanah dari Pemerintah Pusat.

“Kita akan tetap melakukan acara ini secara berkelanjutan dan kontinu. Adapun memang rutinitasnya tidak satu bulan atau satu minggu, cuma setiap tahun akan ada acara seperti ini. Yang jelas kami sudah berusaha mengangkat pelaku seni tradisional di Pati,” tuturnya.

Sementara, salah satu seniman dari perwakilan Ketoprak Siswo Budoyo Juwana, Herry Teswilan mengaku menyambut dengan senang atas kegiatan yang dilakukan oleh Diskominfo Pati. Menurutnya, sarasehan ini menjadi pintu bagi para seniman untuk kembali eksis ditengah-tengah masyarakat.

“Kami menyambut senang, ini adalah cara yang baik. Diskominfo dapat merangkul seniman Pati. Semua yang dibicarakan akan dibagi rata, bahwa akan menampilkan seniman-seniman se-Kabupaten Pati. Insya Allah, ke depannya seniman di Pati bisa eksis, bisa jaya, dan kehidupannya bisa lebih baik,” tandasnya. (Lingkar Network | Aziz Afifi – Koran Lingkar)