Tingkatkan Koordinasi Informasi di Desa, Diskominfo Pati Bentuk 18 Kelompok KIM

Tingkatkan Koordinasi Informasi di Desa Diskominfo Pati Bentuk 18 Kelompok KIM

PATI, Lingkarjateng.id – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Pati telah membentuk Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) di 18 desa. Melalui kelompok KIM ini masyarakat dapat mengakses dan mendapat informasi dengan lebih mudah.

Kelompok KIM yang telah dibentuk tersebut tersebar di sejumlah kecamatan. Di Kecamatan Gunungwungkal terdapat di Desa Gulangpongge, Sumberejo, dan Gajihan. Di Kecamatan Margorejo kelompok KIM ada di Desa Penambuhan dan Margorejo.

Selanjutnya kelompok KIM di Kecamatan Gembong ada di Desa Bermi dan Kedungbulus. Lalu di Kecamatan Tayu ada di Desa Jepat Lor dan Jepat Kidul. Di Kecamatan Trangkil ada di Desa Guyangan dan Kertomulyo.

Kemudian di Kecamatan Wedarijaksa kelompok KIM dibentuk di Desa Bumiayu dan Ngurensiti. Di Kecamatan Tlogowungu, kelompok KIM berada di Desa Tlogorejo dan di Kecamatan Pati ada di Kelurahan Pati Wetan. Terakhir, di Kecamatan Margoyoso yakni di Desa Kajen dan Waturoyo dan di Kecamatan Gabus ada di Desa Sambirejo.

Keberadaan kelompok KIM dibentuk oleh masyarakat dan untuk masyarakat, sehingga mereka pula yang berperan sebagai agen dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat.

Tingkatkan Pemberdayaan Masyarakat, Diskominfo Pati Bentuk Kelompok KIM

Nantinya KIM ini harus berkoordinasi dengan desa, supaya informasi pemerintahan yang diterima oleh pihak desa, selanjutnya bisa disebarkan kepada masyarakat.

“KIM ini adalah suatu lembaga kelompok masyarakat desa yang bergerak di bidang pengelolaan informasi juga sebagai mitra pemerintah. Serta bagian dari jaringan sistem informasi,” terang Kepala Diskominfo Pati, Ratri Wijayanto melalui melalui Kabid Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Ida Istiani pada Jumat, 17 Februari 2023.

Tak hanya informsi seputar pemerintahan, kelompok KIM juga bisa dimanfaatkan untuk memberdayakan masyarakat sehingga menghasilkan nilai tambah. Misalnya dengan membentuk kelompok usaha sehingga dapat mendongkrak ekonomi anggotanya.

“KIM ini kan kelompok yang dibentuk dari untuk dan oleh masyarakat. Tujuannya adalah untuk mewujudkan komunikasi dua arah, serta memberdayakan kelompok dalam mengelola dan menyebarkan informasi serta meningkatkan nilai tambah terhadap taraf kehidupan,” imbuhnya. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)