Ditinggal Beli Gas, Seorang Pria Terekam Maling iPhone 11 di Sekarjalak Pati

Ditinggal Beli Gas Seorang Pria Terekam Maling iPhone 11 di Margoyoso Pati

PATI, Lingkarjateng.id – Seorang pria maling handphone terekam kamera pengawas di rumah warga Desa Sekarjalak, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati pada Jumat, 30 Juni 2023.

Dari informasi yang dihimpun, video maling handphone itu diunggah dalam beberapa potongan video. Bagian pertama memperlihatkan seorang pria datang dengan mengendarai sepeda berhenti dan memarkirkan sepedanya di depan rumah korban.

Bagian kedua, pria tersebut masuk ke dalam rumah korban yang tidak dikunci. Tak berselang lama handphone merek iPhone 11 dan Xiaomi Redmi Note 8 yang tergeletak di  ruang tamu dimasukkan ke dalam saku celana pendeknya.

Sementara di potongan video terakhir memperlihatkan pelaku keluar rumah membawa kabur handphone yang dimaling.

Kejadian pencurian itu kemudian dilaporkan korban bernama Ghozi Nailan Naja dan Ahmad Wafa Naila Hilmi ke Polsek Margoyoso pada Sabtu, 1 Juli 2023 pagi.

“Pada hari Jumat 30 Juni 2023 sekitar jam 12.43 WIB. Saya di bagian dapur sedang masak, gas elpiji habis saya minta tolong ke adik untuk beli gas. Ketika beli gas pintu lupa dikunci. Hp terletak di ruang tamu. Aksi pencurian tersebut dilakukan oleh pencuri selang  beberapa detik setelah adik saya keluar beli gas,” ucap Ghozi saat melapor ke Polsek Margoyoso pada Sabtu, 1 Juli 2023.

Masing-masing handphone yang dimaling itu yakni iPhone 11 milik Ahmad Wafa Naila Hilmi dan Xiaomi Redmi Note 8 milik kakaknya Muhammad Ghozy Nailan Naja. Akibat kejadian ini korban mengalami kerugian sekira Rp 9 juta.

Sementara itu anggota unit reskrim Polsek Margoyoso Aipda Bagus Siswantoro saat dikonfirmasi membenarkan kejadian pencurian tersebut. Saat ini pihak kepolisian tengah mendalami kasus tersebut.

“Polsek Margoyoso telah menerima laporan dan selanjutnya Unit Reskrim akan melakukan lidik kejadian tersebut. Untuk nomor aduan nomor 3,” pungkasnya. (Lingkar Network | Setyo Nugroho – Koran Lingkar)